Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Ajukan KTA Online Terbaik

Saat ini pinjaman daring tanpa jaminan memang cukup menjamur dan mudah ditemui. Untuk mengajukan KTA bunga rendah, kamu bisa melakukannya dalam waktu singkat dan tak perlu syarat yang ribet pula. Sangat menjanjikan untuk hadapi masalah keuangan mendesak. Namun, sebelum ajukan pinjaman KTA, baiknya kamu perhatikan beberapa hal berikut ini untuk memilih KTA online terbaik.

Perhatikan 5 Hal ini Sebelum Ajukan KTA Online

Sedikitnya perhatikan 5 hal untuk mendapatkan KTA online terbaik

1. Perhitungkan Bunga Pinjaman Daring
Sebelum kamu mengajukan pinjaman di KTA online terbaik yang banyak beredar saat ini, lebih baik kamu lihat dulu seberapa besar bunga pinjaman yang akan diberikan pada kamu. Bunga pinjaman ini ada yang bersifat flat atau tetap dan ada juga yang bersifat bunga berbunga atau compounding.

Saat mengajukan pinjaman daring tanpa agunan, perhatikan dengan baik berapa besaran bunganya. Hal ini untuk mencegah agar kamu tak merasa tertipu di kemudian hari. Untuk bunga dengan sifat flat, biasanya dihitung perhari. Namun ada juga per bulan tergantung kebijakan platform tempat kamu akan mengajukan uang.

Bunga flat ini dihitung berdasarkan pinjaman pokok. Semisal kamu meminjam 1 juta dan akan dikembalikan dalam waktu 30 hari dan bunga per harinya adalah 0,5%, maka 0,5% x 30 = 15%. 15% dari 1 juta adalah Rp150.000,-. Jadi, bila kamu mengajukan pinjaman ini, kamu harus melunasinya dengan jumlah Rp1.150.000,- nantinya.

Sedangkan bunga berbunga beda lagi. Bunga ini dihitung berdasarkan pokok pinjaman dana bunga pinjaman. Jadi misal pinjaman kamu adalah satu juta dan bunga per hari adalah 0,5% maka perhitungan bunga yang akan dikenakan padamu adalah 0,5% x 2 x 30 x 1 juta yang hasilnya adalah Rp161.000,-. Itu artinya, total yang harus dibayar adalah Rp1.161.000,-.

2. Pahami Bahwa Data Ponselmu akan Diambil
Ketika kamu mengajukan kredit tanpa agunan bunga rendah, pahamilah bahwa sbeenarnya data yang ada di ponselmu akan diambil pihak pemberi pinjaman. Data ini biasanya digunakan platform pinjaman daring untuk menghitung credit scoring yang menentukan layak tidaknya kamu mendapatkan kredit, selain dari catatan perbankan.

Dengan adanya credit scoring inilah makanya pinjaman daring bisa lebih cepat cair. Hanya saja, kamu harus paham dulu. Pengambilan data ponsel ketika ajukan kredit tanpa agunan bunga rendah ini kadangkala bisa merugikan kamu bila kamu telat bayar atau malah kredit macet. Sebab, pihak pemberi pinjaman seringkali menagih pada kontak yang ada di ponsel.

3. Sadari Berapa Banyak Biaya Pinjaman yang Harus Dikeluarkan
Ketika kamu mengajukan KTA bunga rendah, kamu juga harus sadar bahwa kamu akan dikenakan berbagai biaya. Salah satunya adalah biaya admin. Besaran biaya administrasi ini berbeda untuk setiap platform pinjaman. Namun, biasanya akan tercantum dalam FAQ pinjam meminjam di platform tersebut.

Selain itu, bila kamu ingin melakukan pelunasan lebih cepat, biasanya kamu akan dikenakan biaya penalti. Meski tak semua platform pinjaman membebankan biaya ini, namun setidaknya kamu juga harus sadar dan cari info mengenai besaran biaya penalti pelunasan lebih cepat ini.

Lalu, bagaimana kalau kamu malah telat bayat KTA bunga rendah yang dipinjam? Tentunya kamu juga akan kena biaya keterlambatan atau disebut juga denda. Besaran denda ini juga beragam untuk setiap platform pinjaman. Jadi, pelajari dengan baik sehingga kamu tak menyesal nanti.

4. Risiko Bila Menunggak atau Gagal Bayar
Memang, meminjam dana di kredit tanpa agunan bunga rendah itu menyenangkan. Kamu bisa mendapat solusi atas masalah keuangan dengan cepat. Hanya saja, baiknya kamu pahami dulu apa saja risiko yang bisa terjadi bila kamu menunggak atau malah gagal bayar. Selain kamu akan dikenakan denda, kamu juga akan ditagih terus-menerus sampai utang dibayar.

Penagihan secara lunak biasanya masih melalui SMS ataupun email. Setelah itu, akan berlanjut pada tagihan melalui telepon dan panggilan. Bila penunggakan terjadi dalam waktu lama atau malah gagal bayar, kamu bisa terlibat dengan orang ketiga atau debt collector. Nah, bila upaya penagihan tersebut tetap tak membuahkan hasil, status kamu akan dilaporkan.

Maksud status dilaporkan ini adalah kamu akan mendapat blacklist dari berbagai jasa keuangan dan kamu akan kesulitan bila mau meminjam dana lagi atau yang lainnya. Artinya, bila memiliki catatan yang buruk, kamu akan sulit untuk mendapatkan pinjaman dari platform ataupun bank manapun lagi.

5. Waspadai Fintech Ilegal
Fintech saat ini merupakan penggerak kebanyakan dari kredit tanpa agunan bunga rendah. Fintech ini juga keberadaannya sangat menjamur saat ini. Namun, kamu harus hati-hati dalam memilih fintech tempat mengajukan pinjaman. Pasalnya, saat ini juga banyak fintech ilegal yang tak memiliki izin pendaftaran dari OJK.

Ada banyak risiko yang bisa kamu dapat bila meminjam dana di fintech ilegal seperti ini. pertama, kamu akan sulit menghubungi mereka bila ada masalah sebab identitas diri dan alamat perusahaan tersamarkan. Selain itu, biasanya fintech KTA bunga rendah juga menerapkan bunga yang tinggi dan akan diakumulasikan tanpa batas.

Risiko yang paling riskan adalah fintech ilegal biasanya menggunakan akses data kontak yang ada di ponsel pribadi untuk meneror nasabah. Hal ini biasa dilakukan bila si nasabah gagal bayar. Terornya pun seringkali mengerikan, lo!

Daftar Situs Pinjaman Daring Terbaik Tanpa Jaminan

Kalau kamu benar-benar yakin untuk meminjam dana di KTA online terbaik, sebenarnya ada banyak situs fintech yang bisa kamu manfaatkan. Bila bingung mencarinya, kamu bisa pinjam di beberapa situs terbaik berikut ini saja!

1. UangTeman.com
Situs pinjam daring ini menyediakan layanan pinjam uang dengan besaran 1 hingga 3 juta rupiah saja. Untuk tenornya, batas maksimalnya hanya 30 hari. Bila kamu tertarik untuk pinjam di sini, syaratnya cukup mudah. Kamu hanya harus seorang WNI dan telah berusia minimal 21 tahun. Tentu saja, kamu juga wajib memiliki pekerjaan atau penghasilan.

2. Kredina
Selain itu, kamu juga bisa coba pinjam dana di Kredina. Ini adalah situs yang dibuat oleh PT. Kredina Jaya Indonesia dan telah memiliki dasar hukum. Kamu bisa pinjam uang di sini dengan jumlah Rp500.000,- hingga 2,5 juta rupiah. Untuk waktu pelunasan, maksimal adalah 30 hari.

3. Tunaiku
Ada juga Tunaiku. Ini adalah fintech pinjaman uang daring yang dikelola PT. Bank Amar Indonesia. Kamu bisa pinjam dana hingga 20 juta rupiah dengan durasi tenor yang cukup panjang. Setidaknya, kamu bisa melakukan pelunasan hingga 15 bulan lamanya. Syarat untuk meminjam dana di sini juga tak susah, kok!

Nah, apa kamu masih tertarik untuk pinjam dana di KTA online terbaik? Meski saat ini ada banyak fintech ilegal yang nakal, kalau kamu jeli ada banyak juga, kok, yang bertanggung jawab. Kamu bisa menerapkan beberapa hal yang harus diperhatikan di atas untuk mengetahui apakah si penyedia pinjaman itu baik atau tidak untukmu.

Ekonomi