6 Ide Kado Ulang Tahun Terbaik 2021

6 Ide Kado Ulang Tahun Terbaik 2021

Satu hari yang paling ditunggu oleh semua orang dalam setiap tahun yaitu hari kelahiran atau hari ulang tahun. Satu hari ini bisa dijadikan sebagai momen untuk menunjukkan rasa sayang terhadap seseorang lewat memberi satu kado spesial. Ada beberapa ide kado ulang tahun yang tidak terlalu umum tetapi akan selalu diminati oleh banyak orang, ini ulasannya:

1. Panci Penggorengan Besi

Di masa pandemic, memasak selalu menjadi aktivitas untuk melepas penat dan juga menghilangkan rasa bosan selama di rumah. Benda ini bisa menjadi hadiah ulang tahun yang tidak hanya akan dikenang tetapi juga dipakai untuk beragam keperluan.

Carilah wajan anti lengket yang bisa dipakai tidak hanya untuk menggoreng tetapi juga bisa dipakai untuk di oven atau pembakaran. Hadiah ini memang mungkin terlihat sederhana tetapi jika diberi pada seseorang yang gemar memasak, ini akan jadi hadiah yang tak terlupakan.

2. Disney+ / Netflix Subscription

Tahun ini, tidak banyak orang yang bisa keluar bebas dari rumah dan menonton suatu tayangan sering menjadi aktivitas rutin. Ada beberapa layanan streaming yang menawarkan berbagai film menarik dengan berbagai genre di dalamnya seperti Disney+ dan Netflix.

Menjadikan subscription salah satu media tersebut sebagai hadiah akan membuat setiap orang yang menerimanya merasa senang. Ada berbagai cara dalam menghadiahkan seperti dengan berkirim email berisikan petunjuk penukaran ataupun lewat pemberian akun.

3. Selimut

Dibandingkan memberi kaos atau kemeja pada seseorang, akan lebih baik menghadiahkan selimut tebal sebagai kado. Di 2021, banyak orang menghabiskan waktu di dalam kamar dan selimut inilah yang dipakai untuk menemani setiap hari.

Anda harus memberikan selimut tebal yang terasa nyaman di kulit sehingga selimut ini nantinya akan dipakai terus-menerus. Pastikan selimut yang diberikan tidak berwarna norak seperti corak hewan, cukup pilih yang satu warna dan tampak menarik.

4. Air Diffuser

Satu benda yang cukup populer di 2021 tetapi masih belum banyak orang yang memiliki yaitu air diffuser. Alat ini berfungsi untuk membuat ruangan punya kualitas udara yang lebih baik dan terasa lebih segar lagi.

Ada juga jenis diffuser yang disertai dengan aromaterapi jadi nantinya bisa dipakai untuk bersantai dan melepas lelah. Pilihlah air diffuser yang punya bentuk bagus untuk dijadikan sebagai hiasan sehingga keberadaannya tidak tampak merusak dekorasi.

5. Mesin Kopi

Banyak orang yang menjadi suka pada kopi selama beberapa tahun terakhir dan alat ini juga bisa menjadi benda yang tepat sebagai kado. Tidak perlu membeli mesin kopi mewah, cukup pilih saja mesin kopi cold brew sederhana dan beberapa tambahan alat lain.

Mesin kopi nantinya perlu dibungkus dengan lebih rapi lagi supaya pemberian hadiah tidak terkesan asal-asalan. Akan lebih baik jika juga dilengkapi dengan mug lucu untuk kopi serta biji kopinya lengkap agar tinggal seduh.

6. Lampu Tidur Pentol

Beberapa orang mungkin menganggap ini remeh tetapi lampu tidur pentol adalah salah satu benda yang banyak diinginkan. Lampu tidur ini punya bentuk yang sangat lucu sekaligus bahan pembuatannya yang dari silikon sehingga terasa lembut.

Cara menghidupkan lampu ini pun cukup unik yaitu hanya dengan menekan bagian kepala dari lampu sebagai tombol. Lampu ini akan sangat berkesan karena nantinya akan dipakai untuk menemani ketika tidur dan sebagai hiasan ketika siang. 

Memilih kado yang tepat ketika ulang tahun seseorang sangat penting untuk dilakukan agar bisa memberikan kesan yang membekas. Masih bingung terkait kado ulang tahun (birthday gift) apa yang akan diberi untuk orang terdekat Anda? Kunjungi situs DYOW untuk mendapat berbagai hadiah unik!

Inspirasi