AyiedNet – Gadis tomboy identik dengan gaya yang santai, cuek dan cenderung kelaki-lakian. Dalam kehidupan sehari-harinya, gadis tomboy cenderung bergaya casual seperti memadukan celana jeans, kaos dan sneakers saja. Gadis tomboy identik juga dengan karakter yang santai tapi kuat dan juga mandiri. Namun banyak yang salah mengira bahwa gadis tomboy tidak bisa tampil stylish dan modis. Padahal kenyataannya tidak demikian. Bagi kamu yang seorang gadis tomboy, tips dalam berbusana di bawah ini bisa membantumu, antara lain:

1. Boyfriend jeans dan flannel
Selain kaos, long jeans atau denim pants pasti jadi gaya favorit bagi kamu yang berkarakter tomboy. Tak hanya nyaman dan dapat menutupi kaki secara maksimal, jeans memang sangat fleksibel untuk berbagai acara. Jika bosan dengan skinny jeans plus t-shirt, Kamu bisa pilih menggunakan boyfriend jeans atau yang biasa disebut dengan jeans belel berpotongan lurus dan robek-robek. Lipat sedikit di bagian bawah lalu padukan dengan flannel atau kemeja kotak-kotak, selain itu kamu juga bisa memadukannya dengan jaket parka plus tanktop. Jangan lupa sneakers atau sepatu kets.
2. Punk-Rock style
Jika biasanya kamu yang berkarakter tomboy sering memakai baju-baju longgar alias kebesaran, sesekali pakailah atasan-bawahan yang ketat. Kamu bisa meniru gaya lady rocker atau anak-anak punk era tahun 70-90’an. Biasanya gaya punk-rock style identik dengan celana denim ketat, celana studded, boots atau sneakers, spiked vest, leather jacket dan juga atasan berupa kaos band atau tanktop yang cenderung warna gelap dan solid. Sangat pas untuk kamu yang berkarakter tomboy.
3. Romper, overall atau jumpsuit dengan sneakers atau boots
Romper tidak jauh beda dengan overall atau jumpsuit, namun pendek. Ketiga fashion items ini memang terkesan simpel dan bisa jadi outfit yang asyik saat berlibur ke tempat-tempat terbuka atau saat musim panas. Coba padukan romper kamu dengan sepatu sneakers atau boots dan juga sling bag. Namun bagi yang tidak pede untuk menampilkan kaki, Kamu bisa menambahkan legging atau stocking polos sebelum menggunakan romper.
4. Setelan maskulin
Ingin pergi ke acara formal namun tidak suka memakai dress atau rok adalah ‘permasalahan’ yang biasa dihadapi para gadis tomboy. Siasati dengan tips berbusana gaya maskulin atau androgyny, kamu bisa menggunakan setelan jas atau blazer dan kemeja untuk menghadiri acara-acara formal. Namun ada baiknya lakukan permainan warna agar nampak lebih fashionable dan eye catching, gunakan warna seperti pink pastel, krem atau abu-abu. Untuk bawahannya, flare pants atau celana katun sudah cukup merepresentasikan kesan formal pada tampilan tomboy kamu.
Demikian lah tips berbusana untuk kamu (gadis tomboy) agar tetap stylish dan fashionable.